
Dengan peningkatan harapan hidup masyarakat Indonesia, semula ditahun 2015 adalah 70,6 tahun menjadi 75-77,5 tahun di tahun 2024, menjadi hal yang patut disyukuri disatu pihak, namun dipihak lain harus diantisipasi munculnya penyakit-penyakit degeratif pada orang tua, yang tidak jarang juga sering memerlukan pembedahan. Penyakit degeneratif seperti wasir, penurunan dasar panggul, prolaps rektum, rektokel (prolaps rektum ke vagina), vesicocel (prolaps kantung kencing ke vagina), hernia perinealis, serta penyakit keganasan seperti kanker dubur, kanker kulit tepi dubur dan lain-lain akan makin meningkat pada orang tua. Selama ini penanganan kasus-kasus tersebut diatas belum dilaksanakan secara optimal. Berperan dalam menangani kasus-kasus tersebut adalah dokter spesialis bedah umum, dokter sub spesialis bedah digestif, dokter urologi dan dokter ginekologi.
Atas dasar hal diatas, kami Sub Bag. Bedah Digestif FK Undip, merasa perlu membuat buku “Penyakit Ano-Rektal dan Pelvis” agar bisa menjadi sumber pembelajaran mahasiswa Kedokteran, Mahasiswa program pendidikan spesialis bedah, Mahasiswa program Sub Spesialis bedah Digestif, serta para senior bedah, sehingga mempunyai pemahaman yang baik dalam menangani kasus anorektal dan dasar panggul. Dalam buku ini dibahas secara komprehensif mulai dari anatomi, fisiologi, patofisiologi, gejala klinik, diagnosis dan managemen dari kasus-kasus kelainan anorektal dan dasar panggul. Pemakaian alat canggih, seperti laboratorium anorektal, endoanal ultrasonografi dan MRI juga dibahas. Tenik operasi konvensional dan minimally invasif (laparoscopi dan endoskopi) juga dibahas secara rinci, agar bisa membantu para mahasiswa maupun senior bedah untuk menerapkannya pada tindakan bedah yang akan dilakukan.
Editor:
– Ignatius Riwanto
– Parish Budiono
– Sigit Adi Prasetyo
Tahun: 2025
Halaman: xxii + 647 hlm
Ukuran: 15,5 x 23 cm